News

Jazz Legacy 3 digelar di Gramedia Expo Surabaya

surabaya-jazz-legacy-3Yason Gunawan, musisi asal Surabaya yang sukses menggelar acara Jazz Night 1 dan 2 beberapa waktu lalu kembali menggelar pertunjukan, kali ini dengan nama Jazz Legacy 3. Menampilkan sejumlah nama seperti drummer Jazz, Benny Chen yang namanya dikenal luas di publik Jawa Timur.

Acara menarik ini akan digelar di Gramedia Expo Convention Hall A-B di Jalan Basuki Rahmat 93-105 Surabaya pada hari Rabu, 04 November 2009 mulai pukul 19.30 malam.

Ada dua bintang tamu yang akan hadir yaitu Tots Tolentino, saxophonis asal Philipina dan pemain acoustic bass Simon Tan.

Surabaya sendiri akan menghadirkan Dyan Alvin and Krisna Setiawan (piano), Rio (bass), Thya Anhar, Benny Kartono dan Eryka (vokal).

Panitia menetapkan dua harga tiket yaitu sebesar IDR 50.000 dan IDR 75.000 dan dapat dibeli dengan menghubungi Indung 081 3300 67997 atau Hemy  081 3305 72277

***

Benny Chen merupakan putra dari pianis legendaris Indonesia yang sering disebut sebagai Art Tatum dari Asia yaitu Bubi Chen.

Bersama Yason, Benny membentuk C & G Project yang merupakan inisial dari nama mereka berdua.

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

One Comment

  1. Mas Agus, bisa minta info pagelaran2 yang bakal diadakan 1 bulan ke-depan .. bisa lihat di web mana ya .. Terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker