PESTA ULTAH KE-2 KOMUNITAS JAZZ KEMAYORAN AKHIR PEKAN INI
Komunitas Jazz Kemayoran yang dikomandani oleh Gitaris Beben S.M tak terasa kini berusia 2 tahun. Sebuah acara digelar untuk memperingati kegiatan pecinta jazz di kawasan Kemayoran Jakarta ini.
Bertajuk Komunitas Jazz Kemayoran – 2nd Anniversary Party, sejumlah penampilan musisi-musisi muda sudah dipersiapkan di kawasan Gambir Expo, Pekan Raya Jakarta – Kemayoran hari Sabtu, 29 April 2006 mulai pukul 14.00 WIB hingga 22.00 WIB
Adapun mereka yang tampil antara lain Krisna & The 3in1 Trio yang merupakan pianis muda lulusan sebuah konservatori musik di Australia. Rencananya ia akan menampilkan komposisi sendiri bergaya bebop. Selanjutnya d’Etudiant sebuah jazz jazz quartet yang memiliki vocalis dengan aksen swing yang cukup bagus. Kelompok ini pernah menjadi pembuka dalam konser Ron Davis Trio feat Daniela Nardi di Paprika Lounge tahun lalu.
Pemenang JGTC 2004 yang terdiri dari sejumlah gadis, Starlite akan mengisi sesi berikutnya diikuti Dadoe yang akan memainkan nuansa modern dari Charlie Parker. Motive mengisi ruang dengar berikutnya dengan membawa era elektrik Miles Davis, disusul Dissonant yang notabene merupakan anak-anak dari kemayoran sendiri yang memainkan swing jazz.
Dari Bekasi, hadir Frankie Sirait Band lantas ada GADsBY yang akan mencoba membuat interpretasi terhadap karya orisinil Pat Metheny. Berturut-turut tampil kemudian Endah & Friends – yang saat ini kuliah di jurusan musik Universitas Pelita Harapan, Jazzynergy – murid-murid Institut Music Daya.
Sudah barang tentu, yang punya hajakan juga akan tampil, yakni Beben Quartet featuring Carolina pada vocal, Iman B. Santoso pada harmonika, dan Leo pada saxophone.
Acara yang turut didukung oleh Wartajazz.com ini, TIDAK dipungut BIAYA, juga akan meriahkan dengan sejumlah quiz untuk para penonton. Dan sebagaimana lazimnya pertunjukan jazz, ada acara Jam Session. Tak ada batasan usia junior-senior dalam acara ini. Jadi jika anda tertarik datang saja, dan kalau perlu informasi tambahan,silakan kontak Beben SM (0856-9173-6166) atau Shutonomo (0856-9214-2189).