Komunitas

Jazz goes to Banua digelar di Banjarmasin

“Jazz Goes to Banua II” merupakan sequel dari event terdahulu yang di selenggarakan pada 16 Agustus 2009 yang lalu yang kala itu menghadirkan sejumlah musisi seperti Imelda Rosalin, Shadu Rasjidi, Edy Syahroni, David Manuhutu dan Agus Takari.

Konsep acaranya adalah memadukan music show, knowledge sharing (diskusi dan praktek), dan Jam session. Acara itu merupakan acara bertajuk Jazz pertama kali di Banjarmasin yang notabene asing dengan genre itu.

Adalah Drg Harmadji Kurniadi, Widaya Tiono, dan Iqbal yang melontarkan sekaligus mewujudkan impian bahwa Banjarmasin bisa jadi barometer musik Jazz di Kalimantan. Dana yang di kumpulkan dari para pecinta dan pemerhati Jazz di Banua (sebutan lain dari Banjarmasin) akhirnya mampu kami wujudkan menjadi sebuah event yang (menurut kami) spektakuler karena sama sekali tanpa ada tendensi komersial, 100% free charge, benar-benar diharapkan dapat membuat seluruh lapisan masyarakat mulai mengenal Jazz secara terbuka tanpa malu-malu atau bahkan underestimate.

Acara ini juga menjadi ajang bagi musisi Jazz di Banjarmasin yang sesungguhnya memiliki level permainan dan pengetahuan yang sangat baik dan sejajar dengan para musisi di daerah lain tapi tak pernah punya kesempatan untuk mengekspresikan sesuai kapasitas mereka.

Acara Jazz Goes to Banua edisi dua kali ini, masih dengan konsep yang sama – didukung secara moril dan materil dari lebih banyak pihak, Drg Harmadji Kurniadi (pemilik Purwacaraka Music Studio Banjarmasin), Widaya Tiono (pemilik Jorong Cafe, Jorong Entertainment, dan J-Radio 91,7 FM), Tubagus Tisna Suherman (Project Manager PT. Pama Persada Nusantara), Iqbal plus musisi Jazz Banua, kembali mendatangkan musisi-musisi berkelas nasional antara lain Imam Pras (Piano-mentor Imelda Rosalin, Drg Harmadji, dan David Manuhutu, Venche Manuhutu (Guitar-musisi senior pemilik Venche Music School Bandung), Grace Sahertian (Vocal) dan Budiono (Drums) plus Teddy (Bass) dan Arief Setiadi (Sax).

Acara digelar pada hari Minggu 14 Maret 2010 jam 19.00 Wita s/d selesai bertempat di Jorong Cafe & Resto Banjarmasin. Informasi lebih lanjut silakan menghubungi 0511-6102550

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker