Konser Jazz Dick de Graaf Soundroots Quartet Dari Belanda

Pusat Kebudayaan Belanda, Erasmus Huis kembali menyajikan pertunjukan jazz bulan Maret ini dengan mengundang Dick de Graaf Soundroots Quartet tanggal 27 Maret 2001 bertempat di Auditorium Erasmus Huis, Jl. HR. Rasuna Said, Kav. S-3 Kuningan Jakarta. Konser gratis ini akan dimulai pukul 19.30 WIB.
Dick de Graaf Soundroots Quartet yang terdiri dari Dick de Graaf(saksofon), Andrea Pozza(piano), Stephan Kurman(bass) dan Norbert Pfammatter(drum) juga dijadwalkan akan mampir kebeberapa kota di Indonesia diantaranya Yogyakarta dan dikota gudeg ini Dick de Graaf juga akan memberikan klinik di Jogja Jazz Club – Gajah Wong Cafe, Yogyakarta.
Selama dua dekade terakhir ini saksofonis Dick de Graaf termasuk pemain jazz dan saxophonist yang sangat aktif dan sibuk, dia sudah tampil di banyak jazzclub dan festival jazz di seluruh dunia baik sebagai “side-man” maupun pimpinan sebuah grup band. Dalam karirnya Dick de Graaf telah bermain dengan banyak musisi-musisi terkemuka seperti Chet Baker, Misha Mengelberg, Jasper van ‘t Hof, Kenny Weeler, Tom Harrell, John Clayton, Billy Hart dan telah melakukan banyak tour ke Eropa, Amerika, Afrika, Jepang, Selandia Baru dan Kanada.
Dengan gayanya yang orisinil dan santai dalam memainkan nada saksofon yang cantik ia memberikan penghormatan kepada tradisi jazz dalam caranya yang personal. Disamping menjadi solo jazz dan pemimpin band, ia juga terkenal sebagai komposer. Bersama pianis Peter Martin, bassist Roland Guerin dan drummer Adonis Rose dalam album terbarunya “Sound Roots” yang direkam di New Orleans, mereka membawakan repertoire karya para musisi terkemuka mulai dari George Gershwin, Sidney Bechet, Joe Henderson, Wayne Shorter, Dizzy Gillespie sampai Sting selain juga komposisi miliknya sendiri. Dan dalam album ini permainan yang kalem dan tone saksofon yang indah dari Dick de Graaf mewarnai komposisi-komposisi yang dimainkan dalam gaya jazz tradisional swing dan bebop dengan gaya dan ciri khas Dick de Graaf.
Ia telah merekam pula beberapa karyanya antara lain Dick de Graaf Septet: Polder, Dick de Graaf Septet: Heartbeat, Hazy Hugs: the Amstel Octet and Chet Baker dan Dick de Graaf Septet: The Burning of the Midnight Lamp: Dick de Graaf Septet plays Jimi Hendrix.
Kelompok Dick de Graaf Soundroots Quartet sendiri merupakan salah satu proyeknya selain Dick de Graaf Quartet, Dick de Graaf/Rob Van Kreeveld Quartet dan lain-lain. Kelompok yang terdiri dari empat orang personil ini tampil di Jerman, Belanda, Swiss, Indonesia dan Singapura sebagai bagian dari tur mereka sejak Oktober 2001. Yang berbeda pada penampilannya kali ini adalah posisi drum yang sebelumnya diisi Jeff Boudreaux (AS) digantikan Norbert Pfammatter. Hingga berita ini kami turunkan, belum ada keterangan lebih lanjut tentang pergantian tersebut.
Penampilannya di Jakarta ini mengawali turnya kebeberapa negara seperti Singapura, dan Amerika bulan April 2002 mendatang setelah sebelumnya sempat tampil di Rotterdam dan Amsterdam awal bulan ini.
Link terkait :
- PROFIL DICK DE GRAAF – SAKSOFONIS YANG TERUS BEREKPLORASI
- RESENSI DICK DE GRAAF SOUNDROOTS
- Wawancara dengan Dick de Graaf
- WEBSITE DICK DE GRAAF