FestivalJava Jazz FestivalNews

DJI SAM SOE SUPER PREMIUM JAKARTA INTERNATIONAL JAVA JAZZ FESTIVAL 2006 KEMBALI DIGELAR

Peter F. Gontha didampingi Veronica Risariyana (DSS), dan musisi Indra Lesmana serta Dwiki Dharmawan, saat preskon Java Jazz Festival 2006. Photo: Agus Setiawan B © Wartajazz.com

Publik pecinta musik khususnya jazz yang berdomisili di Jakarta, kembali mendapat kesempatan menonton sebuah pergelaran musik dalam tajuk Java Jazz Festival (JJF) 2006 yang akan diselenggarakan di Jakarta Convention Centre (JCC) mulai tanggal 3 hingga 5 Maret 2006 mendatang.

Sebagai festival musik JJF mencoba menawarkan beragam sajian musik, yang tak melulu jazz, namun juga ada soul, rhythm dan blues dengan mengusung sejumlah nama yang sudah cukup populer seperti Patti Austin, Kool & the Gang, Brand New Heavies, Lee Ritenour, Bob James, Jeff Lorber, Tower of Power, Mezzoforte dan sejumlah musisi tanah air seperti Bubi Chen, Indra Lesmana, Ireng & Kiboud Maulana, Benny Likumahuwa, Deviana, Gilang Ramadhan, Dwiki Dharmawan dan lainnya.

JJF 2006 juga menawarkan nama-nama Take 6, Omar & Carleen Andersen, Hiromi, Ad Colen Quartet, Discus, Nial Djuliarso, Mocca, Zarro, Kahitna selain nama-nama yang sudah pernah tampil tahun lalu seperti Wayan Balawan dengan Batuan Ethnic Fusionnya, Tomorrow People Ensemble, Bintang Indrianto, Riza Arshad, Glenn Fredly, Rieka Roslan, Aksjan Sjuman dan sederet lagi lainnya.

Doug Cameran, pakar biola asal Amerika akan manggung bersama band Universitas Pelita Harapan, Dave Koz Rendesvous All Stars akan mengiringi Indonesian Idols, Michael Lington akan mengiringi Shakila dan Harvey Malaiholo bersama Orkestra Andi Rianto.

Yang spesial di JJF 2006 ini adalah ditampilkannya Pentas Musik Maluku sebagai puncak dari atraksi seni dan budaya tradisional Indonesia. Acara ini akan mengetengahkan Bob Totupoli, Margie Segers, harvey Malaiholo, Ruth Sahanya, Shakila, Andre Hehanusa, Glenn Fredly, Joppie Latul, Ello, Utha Likumahua, Mike Idol Daniel Sahuleka, Massada dan banyak lagi. “Pergelaran ini dibuat untuk mengapresiasi sumbangan musisi dan artis maluku terhdapat perkembangan dunia musik Indonesia”, ujar chairman JJF, Peter F. Gontha didampingi Veronica Risariyana dari Dji Sam Soe Super Premium, Erik Meyer dari Telkomsel dan Anggoro Eko Cahyo dari BNI, kepada para wartawan dalam jumpa pers di Libra Room, Hotel Hilton, Jumat (10/02) kemarin.

Seperti tahun lalu, panitia juga menyiapkan klinik musik yang akan diisi oleh para musisi antara lain Balawan, Dave Koz, Jonathan Butler, Michael Paulo, Nathan East, Doug Cameron, Maya Hasan, Daniel Martina, Vinny Valentino dan Jakarta Drum School

Untuk mendukung acara, mulai tanggal 16 Pebruari 2006, JJF menggelar Java Jazz on the Move yang diselenggarakan diberagam tempat, mulai dari kafe, mal, resto, Universitas maupun di Pantai atau Hotel. Jadwal lengkapnya dapat dibaca di artikel lain mengenai Java Jazz on the Move ini.

Java Jazz Festival 2006 juga merencakan menyiapkan panggung komunitas, untuk komunitas jazz di Indonesia. Namun hingga berita ini diturunkan WartaJazz.com belum mengetahui rencana kongkrit dari kegiatan ini. Untuk sekedar informasi saja, tahun 2005 silam, Wartajazz.com sendiri mengadakan pertemuan informal dengan sejumlah founder maupun ketua komunitas jazz di daerah seperti Komunitas Jazz Kemayoran, Batam Jazz Forum, Jogja Jazz Club, Klab Jazz Bandung, Makassar Jazz Society dan yang lainnya.

Panitia menetapkan harga tiket masuk harian sebesar Rp. 350.000,- sementara untuk multipass yang berlaku 3 hari, sebesar Rp. 900.000,- Untuk spesial show yang akan berlangsung 2 kali setiap harinya, ditetapkan HTM sebesar Rp. 150.000,-.

Jika anda berminat menonton acara ini, buruan pesan tiketnya sekarang di ticket-ticket box terdekat atau hubungi WartaJazz.com di (021) 8310769 dengan Dewi atau Aryanti.

Selamat menonton!.

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker