Jazz Break Revival <> bersama Glen Dauna Project dll
KlabJazz, bekerjasama dengan Balai Pertemuan Bumi Sangkuriang, Radio Mara dan Wartajazz.com kembali menyelenggarakan JAZZ BREAK REVIVAL <<February Session>>.
Penyelenggaraan pertunjukan musik jazz berkala sebulan sekali ini, untuk edisi ke VIII di bulan Februari akan menampilkan:
- Sonny Akbar Quartet [Satu dari sedikit grup postbop Bandungterkini] yang terdiri dari Edward Manurung – drums, Bonny Buntoro – tenor saxophone & “featured drummer”/t.b.a.]
- Chalk For Cheese [New ‘nu jazz/groove working group in the block]
- Tri’toones [“A Tribute to John McLaughlin”, sebuah proyek konsep Tesla Manaf Effendi dengan teman-teman Jakarta-nya].
Selain itu tampil pula bintang tamu spesial Glen Dauna Project yang terdiri dari Glen Dauna – piano, Jeffrey Tahalele – bass, Kadek Rihardhika – gitar dan Sandy Winarta – drums serta Indra Artie Dauna – trumpet
Acara diselenggarakan pada hari Rabu, 4 Februari 2009 mulai pukul 19.00 hingga 23.00 bertempat di Lobby Balai Pertemuan Bumi Sangkuriang, Jl. Kiputih no.12, Ciumbuleuit – Bandung.
Tidak ada biaya yang dikeluarkan untuk anda yang ingin menonton acara ini. Info lebih lanjut dapat menghubungi Niman (08172388862).