Jazz di BandungKomunitasNews

Charlie Parker Night di Bandung

birdSebuah acara menarik bertajuk Charlie Parker Night dengan tema “Membedah Sang Legenda dari Perspektif yang berbeda” digelar di Roger Cafe n Lounge, jl.juanda no 97 (depan RS Borromeus) Bandung pada hari Rabu, 22 April 2009 mulai pukul 19.00 wib.

Selain menggelar talkshow dengan narasumber Dwi Cahya Yuniman (Klabjazz Bandung) dan saxophonis Boyke Priyo Utomo, acara ini juga akan dimeriahkan dengan penampilan sejumlah grup asal kota kembang. Mereka antara lain Buys 3 Get 4, Sonny Akbar + Tesla Manaf dan Boyke Priyo Utomo project.

Informasi lebih lanjut mengenai acara ini dapat menghubungi Tommy di nomor telepon 0815-3297-6114.

***

Charlie ‘YardBird’ Parker merupakan seorang saxophonis legendaris dari era 1930-an hingga 1950-an yang namanya selalu disebut-sebut dalam sejarah jazz dunia. Pria kelahiran 29 Agustus 1920 di Kansas City ini mendapat julukan yardbird diawal karirnya, namun belakangan sering disebut Bird saja.

Karya-karyanya yang dikenal seperti “Anthropology,” “Ornithology,” “Scrapple from the Apple,” dan “Ko Ko,” selain beberapa nomor blues seperti “Now’s the Time” dan “Parker’s Mood”.

Pria yang pernah menjadi tukang cuci piring ini merupakan orang yang dianggap menjadi founder bebop selain menjadi semacam icon tentang konsepsi musisi jazz sebagai aktor intelektual. Gayanya yang khas merubah dunia jazz. Parker merilis lebih dari 30-an album.

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker