News

Mengawali program tahunan Serambi Jazz, menghadirkan Kristiina Tuomi Trio dari Jerman

Kristiina Tuomi Trio

Ketika kita berbicara tentang musik dengan berbagai macam genrenya, sebut saja jazz, lalu ketika menyinggung kepada wadah untuk menyalurkan dan memelihara ekpresi tersebut, banyak hal yang bisa ditemui, entah itu sebuah komunitas, sekolah musik, pertunjukan rutin di kafe dan lain-lain. Dulu ada ‘Concert Practice’ yang rutin diadakan setiap jum’at di studio sekaligus rumah musisi Aksan Sjuman. Lalu pertemuan rutin yang diadakan komunitas-komunitas jazz sebagai ajang untuk tampil menyajikan keahlian dalam bermusik, juga sebagai tempat kumpul para pecinta musik tersebut. Lalu seabrek program-program lainnya yang masih mempunyai benang merah sama.

Sama halnya dengan ‘Serambi Jazz’, yang merupakan program kerjasama yang digagas musisi jazz Indonesia Riza Arshad dengan Goethe Institute bertujuan untuk memelihara ketrampilan dan kreativitas musisinya agar dapat berkembang dan memberikan suguhan kreasi yang dapat dipetik manfaatnya oleh masyarakat baik berupa konser ataupun workshop. Selain juga sebagai sarana untuk menjalin kerjasama yang baik antara dunia musik jazz Jerman dan Indonesia yang telah terjalin sejak 1967. Menyambung kesuksesan program Serambi Jazz di tahun 2009 dimana kedua negara mulai mengenal, memahami, saling bertukar informasi, latar belakang budaya dan perkembangan musik jazz melalui pertunjukan dan workshop, pada tahun 2010 ini, kembali muncul serentetan program berupa konser dan workshop serupa yang kembali diadakan.

Riza Arshad, selaku kurator dari program ini berbicara tentang program-program sejenis yang ada selama ini, dengan berbagai ciri khasnya, ia berargumen kalau program Serambi Jazz ini sebagai komplimen dari program sejenis yang ada kepada musisi dan pecinta jazz khususnya di Jakarta, dengan jeli memilih siapa yang harus diangkat dan tampil. Sesuai dengan motivasinya, musisi tersebut haruslah mempunyai komitmen yang besar terhadap dunia jazz dan bermanfaat memberikan informasi yang mendidik kepada masyarakat. Menjadikan Serambi Jazz sebagai program jazz yang mempunyai added value.

Kristiina Tuomi Trio

Sebagai permulaan program Serambi Jazz tahun 2010, Serambi Jazz mempersembahkan sebuah trio dari Berlin. Dipimpin oleh seorang penyanyi asal Jerman-Finlandia, Kristiina Tuomi dan diperkuat oleh Carsten Daerr pada piano dan Carlos Bica pada kontrabas. Bica-lah yang membuat sebagian besar komposisi untuk trio ini.

Berkat suara alto dari Kristiina yang mempesona, lirik yang bebas dan menyegarkan, semangat dari pianis Carsten Daerr serta alunan kontra bass dari Carlos Bica yang penuh improvisasi, Tuomi dapat melantunkan komposisi yang beragam, yang merupakan campuran dari jazz, pop, lagu romantis serta klasik. Lirik lagu mereka adalah soneta dari Shakespeare diikuti oleh puisi dari Edgar Allan Poe dan Tuomi menempatkannya di samping sajak-sajak dari Rainer Maria Rilke atau balada dari Sting.

Hasilnya adalah melodi yang halus, dibungkus dengan suara bas yang merdu dari Bica dan bunyi yang harmonis dari Daerr. Suara alto Kristiina Tuomi yang berkarakter dan hangat secara perlahan-lahan mengembangkan efeknya dan paling tidak pada lagu ketiga, penonton akan terkagum-kagum. Apa yang dilakukan oleh mereka bertiga berada diluar kategori musikal apapun. Tuomi ialah Tuomi, tak ada cara lain menjelaskannya.

Konser 11-12 Februari 2010
Kamis, 11 Februari 2010 Pukul 19.30 di Bumi Sangkuriang, Bandung
Jumat, 12 Februari 2010 Pukul 19.30 di GoetheHaus, Jakarta Pusat
Workshop Kristiina Tuomi 15-19 Februari 2010 di GoetheHaus, Jakarta Pusat

Kontak: GI Jakarta +62 21 23550208, ext. 116
Kontak: GI Bandung +62 22 4212417

***

Kegiatan konser dan workshop lainnya yang diadakan Serambi Jazz tahun ini diantaranya :
8 April 2010
GoetheHaus
Zarro & His Kaili-Bossanova Project
Indro Hardjodikoro Trio

10 Juni 2010
GoetheHaus
Nikita Dompas & His Fellow Musicians
Indrawan Tjhin Group

12 Agustus 2010
GoetheHaus
Mery Kasiman Project

21 Oktober 2010
GoetheHaus
Imam Pras Project

9 Desember 2010
Bandung
10 Desember 2010
GoetheHaus
11-15 Desember 2010
Workshop, Goethe
Wolfgang Haffner Trio

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker