
InterContinental Bali Resort mempersembahkan Jimbaran Bay Jazz Festival 2012 dipromotori Deteksi Production Indonesia pada Hari Minggu, 1 Juli 2012. Festival ini direncanakan akan berlangsung satu hari dari pukul 16:00 hingga 22:00 malam waktu setempat. Sejumlah nama telah dikonfirmasikan kesediaannya untuk mengisi pagelaran ini seperti gitaris-penyanyi Sandhy Sondoro, biduanita Rieka Roslan, KSP Band, serta grup asal Bali sendiri Tropical Transit, Rio Sidik Quartet, Koko Harsoe dan Indonesia Rhythm Inc. (menampilkan gitaris Yuri Mahatma).
Dari nama-nama musisi Bali yang muncul, kualitas unik Tropical Transit yang menampilkan gitaris Riwin adalah pertunjukkan semiteatrikalnya, lengkap dengan penari serta sering bersinggungan dengan ritual masyarakat Bali, seperti dipercikannya air suci (tirta), haturan dupa dan tembang gegitaan yang mengandung pedoman moral hidup. Pembawaan trubadur Rieka Roslan pun akan paralel dengan spirit harmoni dengan alam semesta semacam itu. Sementara itu Rio Sidik kini punya katalog kuartet di luar warna world music Saharadja yang telah direkamnya dalam album live di Ryoshi.
Pagelaran yang mengambil slot waktu liburan sekolah ini semakin menghidupkan atmosfer jazz di Bali setelah belum lama berselang tercatat ada Jazz Market by The Sea di awal tahun. Untuk dapat masuk, penyelenggara hanya mengenakan 50 ribu rupiah sebagai pengganti first drink charge.
Informasi mutakhir dapat diperoleh dengan berinteraksi langsung di laman Facebook Tropical Transit Radio.