Rayakan ulang tahun ke-7 Salamander Big Band gelar konser di Bandung

Tujuh tahun yang lalu sebuah Big Band dibentuk tepatnya tanggal 17 September 2006 yang diprakarsai oleh para musisi jazz muda Bandung yang berlatih rutin setiap hari Senin di Concordia Room – Bumi Sangkuriang Bandung. Berbagai event telah diikuti termasuk Java Jazz dan Schouwburg Festival 2008 hingga JakJazz Festival.
Dalam rangka merayakan hari terbentuknya Salamander Big Band menggelar dua konser sekaligus yaitu pada tanggal 26 September bertempat di Bumi Sangkuriang Jl. Kiputih No. 12 Bandung yang dimulai pada pukul 7.30 malam sementara kota Jakarta kebagian pada tanggal 28
September 2013 mulai dari pukul 6.30 malam bertempat di GoetheHaus Jl. Sam Ratulangi No. 9-15, Menteng Jakarta Pusat.
Konser Salamander Big Band di dua venue diatas tidak dipungut biaya alias gratis.
***
Dieter Mack rencananya akan ikut ambil bagian dalam konser bertema Latin Night – 7th Anniversary Concert kali ini. Menyebut namanya tentu bukan baru kali ini ia mendukung Salamander Big Band. Pianis asal Jerman ini telah berpartisipasi pula sebelumnya.
Kegiatan ini didukung penuh Goethe Institut. Sejumlah konser di Bandung dan Jakarta selalu rutin digelar. Kami pernah menurunkan beberapa tulisan mengenai kegiatan Salamander Big Band dari Bandung ini. Antara lain:
- Gratis 150 CD-audio Salamander Big Band Swinging 12 Indonesian Songs
- Salamander Big Band ketengahkan konser tengah tahun Buble Night
- Laporan pandangan mata konser Salamander Big Band di Bandung
- Konser ulang tahun Salamander Big Band di Bumi Sangkuriang Bandung
- Dieter Mack di 5th Anniversary Salamander Big Band 2011
Untuk anda yang berniat hadir, kami ucapkan selamat menonton Untuk Salamander Big Band, Happy 7th Anniversary, keep strong and keep swingin’