Joey Alexander Gelar Konser Debut di Amerika

Satu lagi talenta muda tanah air melebarkan sayapnya ke ranah internasional. Joey Alexander, pianis muda kelahiran Bali itu akan melakukan debut konsernya dalam gelaran “LOVE, LOSS AND LAUGHTER : THE STORY OF JAZZ” di Amerika dengan tampil dalam gala dinner di Jazz at Lincoln Center, New York pada 1 Mei mendatang. Ia menjadi tamu spesial dan bermain bersama legenda jazz Wynton Marsalis.


Joey akan tampil resital piano solo di Paul Robeson Center For the Arts, Princeton, New Jersey pada 4 Mei. Sebagai penutup rangkaian debut konsernya di Amerika, pada 7 Mei si anak ajaib ini akan bermain di ShapeShifter Lab, Brooklyn, New York.
Sebuah kebanggaan bagi Indonesia memiliki Joey sebagai bakat baru di panggung jazz. Dalam usianya yang baru 11 tahun, ia telah bermain bersama musisi-musisi ternama dalam berbagai pagelaran jazz. Ia juga membawa pulang hadiah Grand Prix setelah memenangkan kompetisi jazz Master-Jam Fest di Odessa, Ukraina tahun lalu.