News

FreedomJazz.com Award digelar sekaligus launching album dan berikan penghargaan

Mefreedom-jazz-award-15lanjutkan kesukseskan acara freedomsJazz.com FESTIVAL yang dibuat selama tujuh belas hari berturut-turut bertempat di iCanStudioLive dibilangan Blok M mulai tanggal 1 hingga 17 Agustus 2015, panitia melanjutkan program dengan menggelar seri kedua yaitu freedomsJazz.com Award, sebuah konser satu hari yang diskedulkan akan digelar pada tanggal 28 Oktober 2015 bertempat di Studio 7 PASARAYA Blok M Jakarta Selatan.

Sejumlah musisi telah menyatakan hadir dan akan berpartisipasi antara lain Kulkul, Sudden Jazz, The Jongens, Margo Jazz, UPH, Gerald Situmorang Trio, Farabi, KJK, IMDI, dengan special guest Benny Likumahuwa.

Seperti halnya festival sebelumnya, bertindak selaku host dua bassis Indro Hardjodikoro dan Barry Likumahuwa.

Bersamaan dengan penyelenggaraan freedomsJazz.com AWARD, panitia juga akan melaunching album yang berisikan performance dari para band yang berpartisipasi dalam freedomsJazz.com Festival sebelumnya dan akan memberikan award untuk 8 kategori seperti best performance, favourite artist, dan lain-lain.

Tiket pertunjukan tersedia gratis di EventBrite.com

***

freedomsJazz.com Festival merupakan sebuah konsep festival yang berlangsung setiap hari dan memiliki audiens yang terbatas karena diselenggarakan di studio. Konsepnya cukup unik karena pada akhirnya, penonton sebenarnya berada diluar sana, menyaksikan pertunjukan yang direkam lalu diunggah ke jejaring sosial khusus video Youtube.

Dari sini, titik tolak kegiatan beranjak pada album yang akan dilaunching. Sebuah konsep yang pertama kali dilakukan di Indonesia dan digelar selama 17 hari berturut-turut sebab berkaitan dengan tema Kemerdekaan RI.

Apapun upayanya, kita mendukung kegiatan ini karena akan memajukan khasanah musik Jazz di Indonesia.

 

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker