Review

Brian Simpson – Above The Clouds

BRIAN SIMPSON – ABOVE THE CLOUDS
Platinum Records – 2008

briansimpson-abovetheclouds1Komposisi:
1. Juicy 3:38
2. What Cha Gonna Do? 3:59
3. From The Hip 4:53
4. Let’s Get Close 4:31
5. One More Time 4:52
6. The Last Kiss 3:41
7. Fiona’s Song 4:30
8. Bali 4:35
9. Above The Clouds 4:11
10. Memories Of You 1:21
11. That’s Right 3:41

Musisi :
Brian Simpson – keyboards, piano
Lenny Castro – perkusi
Wayman Tisdale – bass
Kirk Whalum – saxophone
Chuck Loeb – gitar
George Duke – keyboards
Dave Koz – saxophone
Larry Kimpell – contrabass
Michael Brecker – saxophone

Nama Brian Simpson barangkali masih asing bagi sebagian penikmat musik jazz tanah air sebagai solois. Meski ia sudah sepuluh tahun menjadi music director, mendukung saxophonis ngetop Dave Koz, selain menjadi sideman dan tur mendampingi banyak musisi diantaranya George Duke, Stanley Clarke, Larry Carlton, George Howard, Billy Cobham, dan Gerald Albright.

Bahkan diajang Java Jazz Festival 2008 lalu, ia didapuk menjadi Artis in Residence – istilah yang lazim dipakai diajang festival jazz, dimana musisi menjadi ‘welcoming host’ bagi musisi lain. Nah pada saat yang bersamaan pula, album terbarunya Above the Clouds dirilis oleh Platinum Records untuk pasar Indonesia.

Dipasarkan dalam bentuk Audiophile Recordings – Direct-Stream Digital (DSD) , album yang merupakan rilisan Rendesvous Entertainment ini memuat 11 lagu yang bercorak Smooth Jazz yang memang menjadi trade-mark Brian Simpson.

Dialbum ini Brian Simpson didukung sejumlah musisi antara lain keyboardis George Duke, bassis Wayman Tisdale, saxophonis Kirk Whalum, dan gitaris Chuck Loeb selain tentu saja Dave Koz. Yang menarik, Saxophonis Michael Brecker (almarhum), membuka lagu penutup “That’s Right” dengan imbuhan tabuhan perkusi Lenny Castro dan dilatari bunyi acoustic bass dari Larry Kimpell yang ciamik. Nomor lain yang sepertinya jadi andalan adalah “What Cha Gonna Do?” yang ‘radio friendly’ begitu pula “The Last Kiss”, “Fiona’s Song” (Lagu yang dibuatnya untuk putrinya) yang manis atau “Juicy” yang funky.

Sebagai penulis lagu, Brian Simpson tahu betul lagu yang sekiranya akan mendapat perhatian. Barangkali ini berkat kesuksesan album sebelumnya “It’s All Good” yang beraih kesuksesan – salah satunya bertahan di 5 besar chart smooth-jazz selama 4 bulan. Ia membuat keseimbangan dengan menyajikan pula nomor ballads dan mellow dengan “Lets Get Close” dan solo piano di “Memories Of You” . Seringnya Brian datang ke Indonesia – tercatat 4 kali selama Java Jazz Festival berlangsung – mungkin membuatnya terkesan dengan ikon pariwisata Indonesia ini, sehingga lahirlah “Bali” yang berisi petikan gitar Chuck Loeb.

Dave Koz sendiri yang menulis linear notes CD ini – selain turut bermain dalam “Above The Clouds”. Hanya sayang tak ada keterangan lengkap mengenai komposisi yang dimainkan dan pada bagian kanan dalam box CD yang terlihat eksklusif ini tak terlihat jelas tulisannya, sehingga sedikit mengganggu buat mereka yang ingin mengetahui siapa Brian Simpson. Sekedar informasi saja, kalau anda mencari informasi di internet, susunan album di CD ini berbeda dengan yang dirilis diluar di Amerika, selain tentu saja covernya. (*/Agus Setiawan B/WartaJazz.com)

Related Link:
Website Brian Simpson

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker