NEXT Collective – Cover Art

Album: Cover Art
Label: Concord Jazz, 2013
01. Twice
02. No Church in the Wild
03. Africa
04. Fly or Die
05. Oceans
06. Refractions in the Plastic Pulse
07. Marvin’s Room
08. Come Smoke My Herb
09. Perth
10. Thank You

Sebelum menyimak konten pada rilis perdana grup NEXT Collective yang mungkin agak menggelitik kaum (jazz) konservatif, ada baiknya untuk mengetahui siapa saja pelakon album dengan titel eksplisit: Cover Art. Oktet kolektif ini digawangi delapan pemusik muda yang kerap disebut “rising star,” “young lions” serta protégé dari generasi terdahulu; Gerald Clayton, Kris Bowers, Logan Richardson, Walter Smith III, Matthew Stevens, Jamire Williams, Ben Williams dan Christian Scott.
Seperti judulnya, Cover Art mencantum rendisi-rekonstruksi tembang-tembang popular yang pastinya tak akan ditemukan dalam the Real Book edisi apapun. Materi dasarnya adalah hit milik Jay Z, Kanye West, N.E.R.D, Pearl Jam, Stereolab, Meshell Ndegeocello sampai Dido yang diolah sedemikian rupa hingga terdengar lain dari versi awalnya.
Semisal nomor energik “No Church in the Wild” oleh landasan irama Ben dan Jamire pun aksen semburan trumpet Christian berbunyi nyaring, ditambah denting piano Gerald serta Kris Bowers dengan elektrik Fender Rhodes atas “Oceans” sembari tampilkan solo saksofon alto Logan Richardson.
Gitaris Matthew turut ambil bagian dalam “Refractions in the Plastic Pulse” berbalut lekuk R&B, sedangkan Walter bersinar dalam laju santai “Come Smoke My Herb.” Aransemen simfonik ditampilkan dengan hembus kedua reedmen awali “Perth” yang lirih pada mulanya, kemudian beralih goyang laksana band rock alternatif Britania Raya. Selepas rendisi “Marvin’s Room” oleh bisikan muted trumpet Christian yang ingatkan kepada Miles Davis, album ini berakhir lewat detak groovy “Thank You.”
Musisi
Logan Richardson: saksofon alto, flute
Walter Smith III: klarinet bas, saksofon tenor
Matthew Stevens: gitar
Gerald Clayton: piano, Fender Rhodes
Kris Bowers: Fender Rhodes
Ben Williams: bas
Jamire Williams: drum
Christian Scott: trumpet