News

BASS-HEROES: 13 BASSIST MANGGUNG BARENG!

Bayangkan jika tiga belas bassist dengan beragam latar belakang berkumpul dan manggung bareng, seperti apa kehebohannya?. Adalah POS Entertainment yang sukses menggelar Konser 3 Gitaris Trisum beberapa waktu lalu kali ini menyajikan kembali pertunjukan musik dengan sajian berbeda.

Pertunjukan ini akan menjadi momen menarik dan penting, sebab anda dapat menyimak permainan 13 pemain bass kenamaan Indonesia sepanggung. Terlebih-lebih lagi, tiket pertunjukan hanya dipatok Rp. 90.000 (bawah) dan Rp. 75.000,- (balkon). Digelar di Graha Bakti Budaya, Taman Ismail Marzuki Jakarta Pusat, pada hari Selasa 28 Pebruari 2006 mulai pukul 20.00 wib.

Siapa saja yang akan tampil?, Mereka adalah nama-nama tentu sudah tidak asing lagi seperti Thomas Ramdan (GIGI), Bintang Indrianto, Bongky Marcel (BIP), Bondan Prakoso, Rindra (PADI), Iwan Xaverius (eks Edane), Arya Setiyadi, Barry Likumahuwa, Ronny (Coklat), Indro Hardjodikoro, Adam (Sheila On 7), Arie Firman (The Groove) dan satu-satunya bassis perempuan, Nissa (Omelette).

Untuk anda yang tertarik memesan tiket pertunjukan ini silakan menghubungi Wartajazz.com di 021-8310769 dg Dewi atau Aryanti atau kirim email dg subject BASS HEROES ke info@wartajazz.net.

***

Bagi POS Entertainment – kependekan dari Pentas Orpheus Sukses – ini merupakan kali kedua mereka menyelenggarakan acara setelah sukses menggelar Konser Trisum beberapa waktu yang lalu.

Pertunjukan Trisum yang kala itu direkam dan direncanakan dirilis dalam bentuk CD & DVD, mendapat ulasan dibanyak media nasional, rencananya juga akan dilanjutkan dalam bentuk tour keliling seusai pergelaran Java Jazz Festival 2006, awal maret mendatang.

Yang pasti, pecinta musik khususnya mereka yang tertarik dengan gitar bass, akan mendapatkan sajian yang berbeda karena para bassis yang tampil memiliki gaya, maupun teknik bermain yang berbeda-beda, dan mereka juga datang dengan musik yang berbeda-beda pula. Akankah pertunjukan ini menjadi cikal bakal pertemuan-pertemuan musisi lain seperti pianis, gitaris atau drummer untuk manggung bersama pula?.

Kita tunggu saja, dan selamat menonton!.

Agus Setiawan Basuni

Pernah meliput Montreux Jazz Festival, North Sea Jazz Festival, Vancouver Jazz Festival, Chicago Blues Festival, Mosaic Music Festival Singapura, Hua Hin Jazz Festival Thailand, dan banyak festival lain diberbagai belahan dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker